Flash InfoLifestyle

Yuk Obati Kanker Paru Agar Tak Menjalar Ke Otak

0
Gaya Hidup Sedentari
stop cancer (Istimewa)

Starjogja.com, Jogja – Seseorang yang diketahui terkena kanker paru, sebaiknya jangan takut menjalani pengobatan medis. Pasalnya, sel kanker akan terus berkembang.

Hal ini diungkapkan Elisna Syahruddin, dokter spesialis paru yang bertugas di Rumah Sakit Persahabatan Jakarta, seperti dilansir dari Kompas.com, (7/2/18).

Proses metastase membuat sel kanker menjalar ke bagian tubuh lain.

“Sel kanker bergerak ke pleora selaput paru . Ke organ tubuh terdekat seperti paru kanan atau paru kiri,” jelas Elisna.

Sel kanker akan menyebarkan juga ke jantung dan otak melalui saluran darah. Otak menjadi organ paling sering yang dirembeti sel kanker. Elisna menuturkan, jantung memompa darah ke otak sebab tubuh butuh oksigen. Darah yang diedarkan ternyata mengandung sel kanker.

Penyebaran sel kanker paru yang begitu cepat, Elisna mengimbau masyarakat untuk menjalani perawatan seperti yang dianjurkan dokter. Penanganan kanker paru dapat memperbaiki kualitas hidup penderita.

“Masyarakat umumnya takut kemoterapi karena bikin rambut rontok, mual, muntah, dan diare. Sebenarnya itu wajar. Kemo memang membunuh sel yang pertumbuhannya cepat,” terang Elisna.

Sel baik yang tumbuh cepat ikut mati. Namun akan cepat pula kemunculan kembalinya. Masyarakat tak perlu takut.

Elisna juga meminta masyarakat tidak usaha takut menjalani operasi pengangkatan salah satu bagian paru-paru. Tindakan tersebut justru bisa memulihkan kondisi tubuh karena sel kanker telah diberantas.

Kini, telah tersedia beragam pengobatan kanker paru secara medis. Ada pula personalize treament yang membantu masyarakat dirawat berdasar tingkat keparahan kanker paru.

(Am)

Mengenal Rumah Phonix di Timur Tugu Yogyakarta

Previous article

Romo Mangun, Bapak Arsitektur Modern Indonesia

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info