Kota JogjaNews

JOOX Indie Workshop Maksimalkan Potensi Musisi Independen di Daerah

0

STARJOGJA.COM,JOGJA – Setelah berhasil menyelenggarakan JOOX Indie Workshop Roadshow di Surabaya. Kali ini JOOX Indie Workshop akan menyambangi kota Yogyakarta pada Rabu, 28 Maret 2018. Acara ini menjadi bukti keperpihakan JOOX, penyedia musik digital streaming terkemuka di Indonesia pada musisi independen.Event ini akan dihadiri juga oleh Kiki Pea (Radio Soekamti) Reno Ferthano (Euforia Digital)

Benny Ho selaku Senior Business Development Director of Tencent International Business Group dalam rilis yang diterima Starjogja.com mengungkapkan bahwa Indonesia memiliki banyak musisi berbakat yang tersebar di berbagai daerah, namun banyak dari musisi indie ini belum memiliki medium untuk menampilkan talenta mereka. “Misi JOOX adalah memberdayakan industri musik Indonesia dan membantu pertumbuhan musik streaming yang legal dan berkualitas tinggi. Dengan memberi para seniman ini akses langsung ke JOOX, kami membantu musisi lokal untuk menjadi lebih sukses,” kata Benny.

JOOX sebagai salah satu aplikasi hiburan yang tumbuh subur di Indonesia ingin menghubungkan pecinta musik indie dengan artis dan musisi favorit mereka.Menurut Girindra Prabowo Okky, GM Content Department of Tencent Indonesia tujuan JOOX Indie Workshop Roadshow adalah memfasilitasi para musisi indie di Indonesia.

“Kami ingin membantu para musisi indie di Indonesia memperluas jaringan distribusi mereka dan terhubung dengan penggemar mereka secara ekstensif melalui platform digital yang legal dan mendapatkan manfaat signifikan untuk mengembangkan musik mereka, “kata Girindra.

Acara ini dibuka untuk musisi indie berbakat yang sudah memiliki single atau album namun belum mendistribusikan musiknya di JOOX atau belum pernah menggunakan platform digital. Event ini pun terbuka musisi indie baru yang ingin lebih jauh memahami cara kerja industri musik digital.

Melalui JOOX Indie Workshop Roadshow, musisi independen di empat kota ini dapat melengkapi bakat dan kreativitas mereka dengan pengetahuan baru tentang pemasaran digital melalui platform musik streaming dan memperluas jaringan distribusi bagi karya- karya mereka.

Wendi Putranto, yang akan bertindak sebagai moderator di empat kota ini menyatakan antusiasmenya untuk berpartisipasi dalam JOOX Indie Workshop Roadshow.

“Kesempatan besar ini harus dimanfaatkan dengan baik oleh musisi independen untuk memperluas jangkauan mereka dan memperluas basis penggemar mereka,” kata Wendi.(DEN)

Berikut 5 Negara Maju Dengan Utang Yang Menumpuk

Previous article

Tempe Besengek Kuliner Unik Kulon Progo

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja