Kab BantulNews

Hujan Hampir Tiba, Bantul Waspadai Angin Kencang

0

Belum lepas dari jeratan kekeringan akibat musim kemarau yang berkepanjangan, Bantul kini harus menghadapi waspada angin kencang sebagai resiko dari musim pancaroba.

Hal itu diakui oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bantul Dwi Daryanto. Masa transisi dari musim kemarau ke musim penghujan memang berdampak pada munculnya angin kencang.

Terbukti, meski tak terjadi setiap hari, namun sepanjang dua pekan terakhir, di beberapa daerah sudah dilanda angin kencang. Bahkan di antaranya berimbas pada robohnya beberapa pohon besar.

“Di beberapa kota di Indonesia sudah ada yang dilanda hujan. Ini artinya sudah masuk musim pancaroba. Yang perlu diwaspadai adalah angin kencang,” ucapnya kepada Harian Jogja, Rabu (4/11/2015) siang.

Kewaspadaan itu diakui Dwi memang perlu ditingkatkan. Pasalnya, tingkat resiko dari angin kencang itu pun saat ini memang relatif jauh lebih tinggi.

Ia menambahkan, padatnya pemukiman adalah alasan semakin tingginya tingkat resiko itu. Selain itu, perubahan kontur tanah dari banyaknya pepohonan menjadi tanah lapang yang gersang juga menjadi faktor penyebab semakin kencangnya angin bertiup di musim pancaroba kali ini.

Untuk tahun ini, ia pun memastikan dampak musim pancaroba itu juga semakin parah dengan kian bertambahnya titik rawan terpaan angin kencang. Jika biasanya angin kencang paling rawan melanda lima kecamatan, yakni Bantul, Sewon, Piyungan, dan Bambanglipuro, kini jumlah titik rawan itu bertambah.

Warga Gunungkidul Masih Sepelekan Helm

Previous article

Tips Menjaga Ponsel Pintar Agar Aman Selama Menyelam

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kab Bantul