Flash InfoMusic

Bentuk Rekaman Berganti, Pertunjukan Musik Jadi Andalan

0

Bergantinya bentuk rekaman dari versi fisik ke digital membawa sejumlah dampak bagi keberlangsungan musisi.

Namun, saat rekaman digital lebih dipilih, peluang meningkatnya pasar dari segi pertunjukan musik secara langsung akan terbuka.

Penyanyi Glenn Fredly mengatakan, dari segi angka nantinya rekaman fisik memang menurun. Namun, tak berarti akan dihilangkan begitu saja.

Sebagai penggantinya, akses melalui digital justru merangkak naik. Kendati demikian, pertunjukan musik secara langsung menjadi andalan.

“Offline menjadi pemasukan besar bagi musisi, yes,” ujarnya saat jumpa pers di Jakarta, Jumat (13/11/2015).

Menuju perpindahan ini dia menganggap diperlukan persiapan dari segi bisnis agar tetap bisa memberikan dampak baik.

Pasalnya, tidak dipungkiri perpindahan ke rekaman digital akan bertemu dengan peluang pembajakan yang lebih besar dari era saat rekaman fisik diandalkan.

Oleh karena itu, dia menilai perubahan skema sponsorship hingga manajemen harus dilakukan. Pada akhirnya, kualitas musisi dipertaruhkan karena pertunjukan langsung akan menguras lebih banyak tenaga untuk memuaskan penikmat musik.

Novel Fiksi John Lennon Raih Penghargaan Paling Inovatif

Previous article

Wisata DIY & Jateng Diintegrasi, Kereta Api Tumpuan Utama

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info