Flash InfoTechno

Produksi Kerjasama HBO Asia dan Hulu MISS SHERLOCK Tayang Perdana pada 27 April

0

STARJOGJA.COM, MOVIE – Produksi pertama hasil kerjasama HBO Asia dan Hulu Jepang, MISS SHERLOCK, akan tayang perdana secara global di 20 kawasan Asia dan jaringan saluran dan layanan HBO Asia juga jaringan Hulu di Jepang pada Jumat, 27 April.

Tonton serial ini di HBO jam 08.00 WIB, dengan penayangan ulang primetime di hari yang sama jam 20.00 WIB. Episode baru selanjutnya akan tayang setiap Jumat. Serial ini juga akan tersedia di HBO ON DEMAND.

Dalam intepretasi yang kuat tentang Sherlock Holmes karya Sir Arthur Conan Doyle, dengan penggambaran gaya Jepang dan mengambil lokasi Tokyo masa kini yang modern, karakter ikonik – Sherlock Holmes dan Dr. John Watson diperankan oleh wanita. Yuko Takeuchi (Dog in a Sidecar, Flashforward) berperan sebagai sosok Sherlock sedangkan rekannya yang menyelesaikan kasus kriminal, Dr. Wato Tachibana diperankan oleh Shihori Kanjiya (Chiritotechin, Kuchizuke)

Dalam serial drama HBO Asia Original Jepang sebanyak delapan bagian berdurasi panjang ini, Dr. Wato Tachibana, adalah ahli bedah yang kembali dari tugasnya sebagai relawan dokter dalam misi di Syria dan Sherlock, seorang konsultan penyelidik untuk lembaga kepolisian, bekerjasama memecahkan kasus-kasus aneh dan sulit.

Melalui serial ini, pasangan ini memecahkan misteri demi misteri dengan keahlian observasi dan penalaran yang luar biasa ala Miss Sherlock.( DEN)

 

Kena Imbas Data Rastra yang Amburadul, Dukuh di Bantul Demo

Previous article

SMK Muhammadiyah Prambanan Jadi Sekolah Siaga Bencana

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info