Flash InfoLifestyle

Kopi, Soda, Teh, dan Minuman Berenergi Sebabkan Gigi Kuning

0

Starjogja.com, Jogja – Memiliki gigi putih, bersih, dan sehat menjadi idaman bagi semua orang. Namun kadang, gigi bisa saja tetap menguning meski sudah rajin menggosok gigi. Jika ini yang Anda alami, gigi kuning itu mungkin disebabkan oleh kebiasaan sehari-hari yang dilakukan tanpa sadar.

Melansir Kompas.com, Selasa (13/3) ternyata  selain faktor genetik dan penyakit tertentu, gigi kuning bisa disebabkan oleh kebiasaan sehari-hari yang mengikis enamel. Warna asli gigi sebenarnya bukanlah putih cemerlang seperti yang ditampilkan di iklan. Gigi dilapisi oleh enamel, yang membuat warna gigi secara alami tampak putih kebiruan dan agak tembus pandang.

Sering minum kopi, soda, teh, dan minuman energi dapat mengikis enamel gigi jika dikonsumsi berlebihan (2-3 kali sehari) dan secara terus menerus. Sementara soda pada minuman berkarbonasi mengandung asam yang efeknya sama dengan kopi dan teh. Ketika enamel terkikis, noda minuman itu bisa menetap pada dentin (yang alaminya berwarna kuning) sehingga gigi akan bertambah kuning jika tidak dibersihkan dengan benar dan teratur.

Selain itu, minuman-minuman ini umumnya mengandung gula yang dapat menarik perhatian bakteri dalam mulut sehingga produksi asam semakin tinggi. Selain membuat gigi kuning, ini juga bisa membuat gigi mudah berlubang dan terkena penyakit gigi lainnya. Mengurangi konsumsi teh, kopi, dan soda merupakan bagian penting dalam perawatan kesehatan gigi. (Am)

Rudiantara Batah Kebocoran Data Kependudukan

Previous article

Daxu, Air Mineral Produksi PDAM Sleman

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info