Flash InfoLifestyle

Keluarga Crocodile Hunter Steve Irwin Siap Kembali ke Televisi

0
Keluarga Crocodile Hunter Steve Irwin
Terri, istri almarhum Steve Irwin, bersama putrinya Bindi dan putranya Robert bepos bersama dalam peluncuran serial keluarga di kanal televisi Animal Planet di London 26 September 2018. - Reuters/Will Russell

STARJOGJA.COM, LIFESTYLE. Keluarga Crocodile Hunter Steve Irwin Siap Kembali ke Televisi. Keluarga zoologis dan presenter program televisi Crocodile Hunter Steve Irwin ikut mendedikasikan diri pada konservasi satwa liar.

Terri , istri Steve, dan dua anaknya Bindi dan Robert akan kembali menyambangi layar kaca pemirsa. Mereka akan memegang program acara televisi bertajuk Crikey! It’s the Irwins. Dalam acara itu mereka bertugas merawat hewan di kebun binatang Australia di Queensland dan melakukan ekspedisi ke sejumlah tempat.

Baca juga : Awas ! Ini Dampak Buruk Televisi di Kamar Tidur

Bindi Irwin mengatakan bahwa dirinya dan anggota keluarga lainnya akan terus mengikuti jejak sang ayah Steve. Rencananya, program ini akan melakukan debut pada 28 Oktober 2018 di saluran berbayar Animal Planet. Promo acara baru ini meluncur secara gencar di saluran yang mengkhususkan diri pada tayangan seputar binatang ini.

“Kami terus mengikuti jejak Ayah. Semua yang kami lakukan hari ini di Kebun Binatang Australia dan karya Wildlife Warrior persis seperti apa yang telah dia mulai,” ujarnya seperti dikutip dari Reuters Senin (22/10/2018) .

Dia menambahkan bahwa dalam acara Crikey! It’s the Irwins mereka melakukan kegiatan seperti memberi makan buaya hingga memeluk koala. Mereka pun akan melakukan perjalanan ke penjuru dunia untuk bertemu satwa liar dan menelitinya.

Steve Irwin menjadi sorotan dunia melalui program-program televisi tentang satwa liar. Namun pada 2006 dia meninggal karena tertusuk ekor ikan pari saat melakukan syuting di Great Barrier Reef, Australia.

sumber : Bisnis.com

300 Peserta Bergabung Dalam Gelar Mocopat Massal 72 Jam

Previous article

Jogja Ditetapkan sebagai Kota Kebudayaan ASEAN

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info