Kota JogjaNews

Ini Cara mendapat Tarif Reduksi Tiket Kereta Api

0
tarif reduksi

STARJOGJA.COM, JOGJA – . PT Kereta Api Indonesia  punya fitur baru pada KAI Access. Layanan tiket tarif reduksi ini bisa dipergunakan mulai 1 September 2019. Diharapkan, fitur baru ini semakin mempermudah calon penumpang.

“Layanan ini kami berikan untuk memudahkan para calon penumpang yang ingin mendapatkan tiket dengan tarif reduksi,” jelas Eko, Manajer Humas PT KAI Daops VI Yogyakarta, Eko Budiyanto kepada Star Jogja FM, Senin ( 09/09).

Ia menjelaskan melalui layanan ini penumpang seperti Lansia, TNI/Polri, Veteran, dan Wartawan tidak perlu repot-repot antre di loket untuk membeli tiket dengan tarif reduksi.

Untuk mendapatkan layanan pembelian tiket dengan tarif reduksi di KAI Access, penumpang harus melakukan update KAI Access menjadi versi terbaru.

” Untuk lansia, layanan ini berlaku seumur hidup. Sementara untuk wartawan, harus menunjukkan kartu pers dan surat tugas untuk mendapatkan reduksi,” jelasnya.

BACA JUGA : Ingat ! Mulai 1 September, Reservasi Tiket Prameks Hanya via KAI Access

Eko Mengingatkan Pada saat hari keberangkatan, pastikan Anda menunjukkan bukti identitas asli sesuai dengan hak reduksi Anda kepada petugas Boarding.

Fitur pembelian tiket dengan tarif reduksi di KAI Access ini melanjutkan inovasi yang sebelumnya telah diluncurkan seperti e-boarding pass, pembatalan tiket, perubahan jadwal, serta pembelian tiket KA Lokal.

” Cukup buka aplikasi KAI Access dan nikmati seluruh kemudahannya. Yang belum download silahkan dipasang di smartphone anda,” ajak Eko.

Mengapa Makin Tua, Berat Badan Makin Bertambah?

Previous article

Istana Kepresidenan di Papua Dibangun 2020

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja