Music

Tiket Konser Raisa 10 Ribu Lembar Hanya 14 Jam

0
raisa stres
Raisa rilis single lagu You (Juni Records & Nadarama Recording)

STARJOGJA.COM, Info – Sejak dibukanya penjualan tiket konser Raisa Live in Concert pada Senin 2 Desember 2019 hingga kini, animo penggemar terus mengalir. Penjualan tiket mencapai angka 10.000 lembar dalam waktu hanya 14 jam saja.

Konser Raisa akan digelar pada 27 Juni 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Tiket yang terjual terdiri dari kategori Platinum (Rp 3.000.000), Gold (Rp 2.500.000), Silver (Rp 1.500.000), Bronze (Rp 500.000), Red (Rp 300.000), Blue (Rp 150.000), Festival A (Rp 350.000), dan Festival B (Rp 200.000).

Baca juga : Raisa Rilis Single Lagu You, Penuh Kolaborasi

“Beberapa kategori favorit seperti kelas festival A & B, terjual sangat cepat, stok kemarin terjual habis dalam waktu kurang dari dua jam. Saya sangat mengapresiasi teman-teman yang sudah membeli tiket jauh-jauh hari, walaupun konser ini masih enam bulan lagi,” ungkap CEO JUNI Group Adryanto Pratono, dalam keterangan tertulis, Rabu (4/12/2019).

Andyanto menyambut baik antusiasme para penggemar Raisa. Ia mengaku ini pengalaman pertamanya bisa menjual tiket 10.000 dalam dua hari. Terlebih lagi, konser ini akan membawa pesan positif yang sangat kuat untuk generasi muda khususnya perempuan.

“Saya deg-degan tapi juga sangat excited,” lanjutnya.

Selain sang bintang utama, penyelenggara menyiapkan kolaborasi apik antara Raisa dan sosok-sosok terbaik di bidangnya. Antara lain, Marco Steffiano selaku Music Director, Isha Hening selaku Motion Graphic & VJ, dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Bagi Raisa, Stadion Utama Gelora Bung Karno akan menjadi saksi nyata tentang cerita perjalanan, perjuangan dan harapannya di dunia industri, serta memberikan pesan kuat bahwa setiap orang, terutama generasi muda khususnya perempuan, bisa bermimpi dan menggapai impiannya dan bahkan menciptakan sejarah.

“Harapannya rasa bangga ini enggak hanya bisa dirasakan oleh saya sendiri, tetapi juga masyarakat Indonesia, khususnya kaum perempuan, karena Stadion Utama Gelora Bung Karno akan menjadi saksi sejarah bahwa mereka yang memiliki harapan dan cita-cita dapat memiliki kesempatan untuk mewujudkannya,” ungkap Raisa.

Indonesia Raih Medali Emas Kalahkan Malaysia

Previous article

Kiprah Generasi Ketiga Grup Ciputra

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Music