Health

Ini Obat Herbal dan Jamu untuk Hindari Corona

0
obat herbal dan jamu
Jahe merah bisa untuk obati penyakit ginjal (humas UGM)

STARJOGJA.COM, Info – Di tengah upaya masyarakat untuk membentengi diri dari penularan COVID-19, konsumsi obat herbal serta jamu digalakkan kembali, semua orang mengonsumsi jamu dengan masing-masing kandungan yang dipercaya akan mencegah virus ini.

Harga bahan mentah jamu tradisional di pasar pun melambung tinggi, seperti temulawak, kunyit dan jahe tetapi tidak menyurutkan semangat masyarakat.

Baca juga : 9 Bahan Herbal Ini Bisa Membantu Mengontrol Diabates

Salah satu ramuan yang dipercaya bisa menambah imunitas adalah ramuan empon-empon. Berikut resep empon-empon dari Ketua Umum Perkumpulan Dokter Pengembang Obat Tradisional dan Jamu Indonesia (PDPOTJI) Dr. Inggrid Tania:

Bahan-bahan:

1 buah sereh

1 jempol jahe (iris)

1 sendok teh ketumbar (geprek ringan)

2 jempol temulawak (iris)

1 jempol kunyit (iris)

1 batang kayu manis

Sedikit asam jawa dan lada hitam

Cara membuat:

Masukkan semua bahan dalam wadah keramik atau gerabah atau kaca dengan air 300 cc.

Rebus sampai mendidih, kemudian kecilkan api sampai air tersisa 200 cc.

Matikan api.

Diamkan sampai hangat, saring, lalu siap diminum

Bisa ditambahkan dengan madu murni (Paling ideal madu hutan mentah) secukupnya

Komposisi resep di atas berlaku untuk 1 kali minum dan dapat diminum 1 kali-2 kali sehari.

Sebelumnya, Ketua PB Ikatan Dokter Indonesia dr Daeng M Faqih menyatakan bahwa IDI tidak melarang dan juga tidak menganjurkan masyarakat untuk mengonsumsi empon-empon atau rimpang-rimpangan yang biasa dibuat jamu untuk menjaga daya tahan tubuh menangkal virus corona baru COVID-19.

“Empon-empon hukumnya mubah. Tidak dilarang, tidak juga diwajibkan. Tapi kalau didalilkan untuk COVID-19 itu yang saya tidak setuju,” kata Daeng.

Sumber : Bisnis

Kak Seto Minta Warga juga Tobacco Distancing

Previous article

Kunci Andrea Dian Sembuh dari Virus Corona

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Health