Flash InfoMusic

3 Musisi Panaskan Prambanan Jazz Online

0

STARJOGJA.COM, MUSIC – 3 Musisi Panaskan Prambanan Jazz Online. Prambanan Jazz Online digelar di Candi Prambanan, Yogyakarta, Sabtu (18/7/2020) sore. Pertunjukkan  digelar tanpa penonton dan hanya bisa diakses terbatas secara online.

Prambanan Jazz Online dibuka dengan penampilan Langit Sore, duo band yang beranggotakan Arman Harjo dan Kakung Triatmodjo.

Langit Sore membuka perhelatan yang merupakan pra Prambanan Jazz Festival 2020 dengan lagu Jogja dan Kenangan. Selain lagu pembuka, ada lima lagu lain yang dibawakan band asal Yogyakarta ini, yakni, Muda dan Jatuh Cinta, Terpisah Jarak dan Waktu, Aku Cemburu, Senja, dan Rumit.

Musisi Frau tampil pula meriahkan festival musik Prambanan Jazz Online.Frau membawakan enam lagu yang diambil dari dua albumnya, “Starlit Carousel” (2010) dan “Happy Coda” (2013). Ia juga membawakan lagu dari extended player-nya di tahun 2017 bertajuk “Tembus Pandang”.

“Senang sekali bisa ikut terlibat di Prambanan Jazz Online hari ini. Akhirnya bisa main tepat di depan Candi Prambanan, rasanya seneng banget,” kata penyanyi bernama asli Leilani Hermiasih itu.

“Senang bisa ketemu dan manggung di depan megahnya Candi Prambanan. Semoga sore hari ini bisa obati rasa kangen yang di rumah buat nonton konser, dan obat kangen kita juga yang nge-band,” kata Rio.

Rio tampil live bersama full band-nya, membawakan sebanyak tujuh lagu populernya. Ia membuka penampilannya melalui lagu “Tak Ada Kata Berpisah”, disusul dengan “Jenuh”, dan “Hanya Hatiku yang Mampu”.

“Kangen banget sama Prambanan Jazz. Ini event tahunan dan bisa ketemu temen-temen musisi lainnya. Energi dari belakang panggung, sampai naik panggung, lalu energi penonton dengan latar Prambanan ini juga nganenin banget,” ujar penyanyi berusia 39 tahun tersebut.

Pihak promotor mengatakan bahwa penyelenggaraan konser ini tetap memperhatikan protokol kesehatan secara ketat bagi seluruh penampil dan tim produksi di lokasi.

Prambanan Jazz Festival sendiri rencananya akan tetap diadakan secara langsung pada tanggal 30-31 Oktober dan 1 November 2020, setelah sebelumnya ditunda dari 3-5 Juli 2020.

Pesepeda Meninggal di Underpass YIA

Previous article

Sastrawan Sapardi Djoko Damono Meninggal

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info