News

Tukar Uang Baru Rp75.000 Bisa di Bank Mandiri

0
Uang Mutilasi
uang baru Rp75.000 (bisnis)

STARJOGJA.COM, Info – Pemerintah Indonesia merilis uang baru pecahan Rp75.000 untuk memperingati HUT RI 75 tahun. Bagi masyarakat yang ingin menukarkan uang baru pecahan Rp75.000 itu bisa di Bank Indonesia dan di Bank Mandiri.

Wakil Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. Hery Gurnadi menyampaikan Bank Mandiri telah menyiapkan 408 kantor cabang yang tersebar di seluruh Indonesia untuk penukaran uang baru Rp75.000. Namun, masyarakat baru dapat melakukan penukaran pada periode pemesanan dan penukaran tahap 2 yaitu 1 Oktober 2020 sampai dengan selesai.

“Jadi sekarang belum bisa datang ke cabang. Nanti setelah tanggal 31 September, bisa datang ke cabang,” katanya, Rabu (19/8/2020).

Baca Juga : Satu Orang Hanya Dapat Menukarkan Satu Lembar Uang Baru

Dia menjelaskan penjatahan uang baru Rp75.000 di Bank Mandiri sesuai dengan pemesanan yang dilakukan masyarakat. Bagi masyarakat yang berminat melakukan penukaran, dapat melalui pemesanan di portal https://pintar.bi.go.id.

“Penjatahan itu sesuai dengan minat dan keinginan para nasabah yang ingin menukar. Nanti dikumpulkan dulu minatnya, kemudian Bank Mandiri akan minta ke Bank Indonesia sesuai dengan jatah yang diperlukan,” imbuhnya.

Sebagai informasi, Bank Indonesia telah menunjuk lima bank umum untuk melayani penukaran Uang Peringatan Kemerdekaan 75 Tahun RI pada periode pemesanan dan penukaran tahap 2 yaitu pada 1 Oktober 2020. Lima bank umum tersebut yaitu Bank Mandiri, BNI, BRI, BCA, dan CIMB Niaga.

Penunjukkan lima bank umum tersebut dikarenakan bank umum tersebut memiliki jaringan kantor cabang di seluruh wilayah Indonesia, sehingga jangkauan layanan penukaran UPK 75 tahun RI kepada masyarakat diharapkan dapat lebih luas dan merata.

Berdasarkan laporan keuangan per 31 Maret 2020, Bank Mandiri memiliki 2.582 kantor cabang dalam negeri terdiri dari 84 kantor area, 1.360 kantor cabang, 1.000 kantor Mandiri Mitra Usaha, dan 138 kantor kas.

Sumber : Bisnis

Bayu

Kota Jogja Belum Perlu Shelter Covid-19

Previous article

1.902 Orang Tambahan Kasus Covid-19

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News