News

KPU DIY: Kampanye Daring Jarang Dilakukan Paslon Pilkada

0
kampanye daring
KPU DIY

STARJOGJA.COM, Info – Ketua KPU DIY Hamdan Kurniawan mengatakan kampanye daring masih jarang dilakukan oleh Tim Paslon Pilkada DIY.

“Tidak terlalu besar, sebagian masih mengandalkan pertemuan terbatas dengan protokol kesehatan,” ungkapnya, Senin (23/11/2020).

Sebelumnya, KPU telah menganjurkan Paslon untuk mengurangi intensitas kampanye dalam bentuk pertemuan langsung. Anjuran ini dikeluarkan sebagai usaha KPU dalam mencegah penyebaran Covid-19 di masa kampanye. Meskipun demikian, Hamdan mengungkapkan bahwa di DIY sendiri, kampanye secara bertatap muka masih menjadi preferensi.

Baca Juga : Kampanye Online Paslon Pilkada Bantul Dimulai

“Di Jawa itu misalnya, biasanya kalau ketemu itu akan lebih marem, bisa bertatap muka secara langsung, bisa menjelaskan secara lebih detail hal-hal yang ingin dia [paslon] sampaikan,” jelasnya.

KPU DIY, ungkap Hamdan, memang tidak melarang kampanye dalam bentuk pertemuan langsung. Mengingat beragamnya latar belakang pemilih.

“Tentu segmen masyarakat kita itu sangat beragam. Ada yang melek teknologi [ada pula yang tidak], kemudian ini ditutup sama sekali untuk pertemuan tatap muka, tidak, jadi masih dimungkinkan,” ungkapnya.

Namun, hal tersebut juga mesti diikuti dengan penerapan protokol kesehatan yang juga sudah diatur oleh KPU. Misalnya dengan tetap melakukan pembatasan jumlah peserta pertemuan maksimal 50 orang, juga dengan tetap
menggunakan masker, menjaga jarak, serta menghindari kontak langsung selama acara berlangsung.

Rahmad Muhajir Nugroho, Dekan Fakultas Hukum UAD, mengungkapkan bahwa penyelenggaraan pilkada di tengah situasi COVID-19 adalah hal yang tidak mudah. “

“Keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi, oleh karena itu prioritas utama sebenarnya ketika melaksanakan agenda pemerintahan [seperti Pilkada, seharusnya] lebih mementingkan pada keselamatan rakyat dibandingkan agenda politik lima tahunan,” jelasnya.

Terkait hal tersebut, KPU memastikan akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat selama penyelenggaraan Pilkada di DIY.

Sumber : JIBI

Bayu

Cara Mengakses Pusat Informasi dan Edukasi Napza Dinsos DIY

Previous article

Menteri Kesehatan Menyiapkan Simulasi Vaksinasi Covid-19

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News