Flash Info

Pecinta Seni Pertunjukan, Ikut Audisi Daring Mencari Siti

0
audisi Mencari Siti
Panggung Malioboro Night Festival 2017

STARJOGJA.COM, Info – Teater Musikal Nusantara dan Indonesiakaya.com memberikan kesempatan bagi yang suka dengan dunia senipertunjukan menggelar audisi daring Mencari Siti.

Peserta yang memiliki kemampuan vokal, tari, dan akting yang telah mengikuti serangkaian program ini akan berkesempatan menjadi bagian drama musikal terbaru yang disutradarai oleh Garin Nugroho.

Renitasari Adrian, Program Director Indonesiakaya.com, mengungkapkan program mencari ini merupakan bentuk komitmen untuk mendukung seni pertunjukan Indonesia dan mencari seniman muda demi keberlangsungan proses regenerasi dalam seni pertunjukan Indonesia.

Baca Juga : Sisi Lain Perayaan Seni Pertunjukan Terbesar di Edinburgh

Karya yang diadaptasi dari kisah Siti Nurbaya ini rencananya akan diproduksi pada 2021, dan ditayangkan secara virtual. Berbeda dengan produksi lainnya, program Mencari Siti seluruhnya akan diisi oleh pekerja seni yang mengikuti rangkaian program daring dan berhasil lulus casting.

“Program online ini memungkinkan setiap orang memiliki kesempatan yang sama di mana pun ia berada untuk turut mewarnai dunia seni pertunjukan Indonesia,” ujar Renitasari, Selasa (8/12/2020).

Program pencarian para pemain serial musikal online ini akan dibuka mulai 8 hingga 31 Desember 2020. Audisi online ini bisa diikuti pria maupun wanita umur 18 – 35 tahun, memiliki kemampuan akting, vokal, dan menari.

Calon peserta wajib mengisi formulir pendaftaran melalui www.indonesiakaya.com dan seluruh kegiatan ini tidak dipungut biaya (gratis). Selain itu, peserta juga harus merekam 2 lagu audisi, yaitu lagu wajib dan lagu karakter sesuai peran yang diinginkan.

Pemilihan lagu karakter ini terdiri dari 3 karakter utama, yaitu Siti Nurbaya, Datuk Meringgih, dan Samsul Bahri. Peserta juga harus menunjukkan akting, vokal, dan koreografi secara keseluruhan sesuai video materi audisi yang tersedia di instagram @indonesia_kaya dan mengunggah kedua video audisi dalam satu postingan secara multiple di akun instagram dengan tag @indonesia_kaya dan mencantumkan #MencariSiti.

Sumber : Bisnis

Bayu

Kemenkes Minta Provinsi Papua Simulasi Vaksinasi Covid-19

Previous article

Kasus Pengikut FPI, Polri Dukung Penyelidikan Komnas HAM

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info