CulinaryFlash Info

Selama Ramadhan, Melia Purosani Punya Selera Nusantara

0
selera nusantara

STARJOGJA.COM, JOGJA – Hotel Melia Purosani Yogyakarta mempersembahan promo buka puasa bersama dengan tema “Taste of Nusantara” atau “Selera Nusantara” sebagai tema buffet andalan tahun ini. Dengan Protokol kesehatan yang ketat yang diterapkan selama penyelenggaraan buka bersama di masa pandemi ini Melia Purosani berharap agar para tamu tetap merasa aman dan tetap nyaman selama menikmati sajian buka puasa di Melia Purosani Yogyakarta.

Tahun ini selain menyajikan menu prasmanan buka puasa yang sangat lengkap dengan lebih dari 40 variasi menu dari seluruh penjuru Nusantara, pihak hotel juga menitikberatkan penyelenggaraan buka puasa di El Patio Restaurant kali ini pada aspek penerapan protokol kesehatan (prokes), higienitas makanan dan rasa aman pengunjung ketika bersantap di resto.

Menu yang disajikan sangat beragam dengan 40+ rangkaian menú pilihan lengkap yang dapat dinikmati mulai dari Takjil, makanan pembuka, carving station, soup, menu utama hingga buffet dessert. Sudut Craving dengan variasi ayam dan ikan, hidangan utama yang menyajikan aneka masakan khas Nusantara seperti Ikan Asam Manis, Soto Betawi, Ikan Colo-colo dan Soto Tangkar Terdapat juga Live Cooking Aneka hidangan pilihan seperti Nasi Goreng Kambing, Aneka olahan mie, empek-empek hingga bakso malang.

” layout penataan tempat duduk juga memaksimalkan area semi-outdoor di teras resto agar sirkulasi udara lebih baik dan segar. Selain mendapatkan sirkulasi udara yang baik dan segar, sembari bersantap para tamu akan dimanjakan dengan view kebun tropis di area hotel yang hijau dan menyejukkan mata, ” Jelas R. Danang Setyawan Marketing Communications Melia Purosani Yogyakarta.

Buffet-buffet makanan yang disajikanpun mengutamakan penerapan protokol kesehatan dengan memaksimalkan live cooking dimana tamu menikmati sajian yang fresh dan dibantu penyajiannya oleh staff sehingga minim sentuhan dan interaksi dengan tamu lain.

” Jaminan higienitas makanan serta operasional hotel Melia Purosani Yogyakarta juga sudah terbukti dengan sertifikasi CHSE (Cleanliness-Health-Safety-Environment) yang diraih oleh Melia Purosani sebagai bagian dari penerapan standar kesehatan dan kebersihan yang ketat di hotel, ” lanjutnya.

Selain berbagai menu istimewa yang ditawarkan terdapat juga kejutan menarik yaitu pengundian doorprize spesial berupa voucher kamar, voucher produk-produk food & beverage, voucher perawatan dan Spa di YHI Wellness, keanggotaan ekslusif fitness serta grandprize staycation di Presidential Suite Melia Purosani.

Harga yang ditawarkan untuk menikmati hidangan buka puasa juga sangat terjangkau, cukup dengan Rp 99.000,-nett/pax saja para tamu sudah dapat menikmati sajian “selera Nusantara” dengan 40+ kombinasi pilihan menú di hotel bintang 5. Dapatkan juga penawaran spesial dengan promo beli 10 gratis 1 untuk reservasi langsung ke hotel.

General Manager Melia purosani Yogyakarta – Mr. Alvaro Berton menambahkan Tamu-tamu yang berbuka puasa di Melia Purosani tentunya akan menikmati aneka sajian Nuantara yang istimewa, dengan rasa aman dan nyaman selama bersantap

” Jangan ketinggalan Andabisa berkesempatan memenangkan Grand Prize spesial staycation mewah di Presidential Suite untuk pengalaman tinggal yang tak terlupakan bersama Melia,” jelasnya.

Untuk pemesanan dapat langsung menghubungi 0274-589521/123 atau 0813 9371 2258 (Ms. Tyas) Untuk keperluan berbuka puasa diatas 100 orang dengan acara tambahan seperti Tausiyah, Melia Purosani dapat mengakomodir kebutuhan anda di Amarta Ballroom Melia Purosani Hotel..

Anggaran Ludes, Pemkot Stop Bantuan Makanan untuk Pasien Isolasi Mandiri

Previous article

Wah Ada Paket Piknik Eksklusif Sore Hari di Keraton Ratu Boko

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Culinary