News

600 Pelaku Wisata DIY Ikuti Vaksinasi

0
Vaksinasi COVID-19
WHO sebagai lembaga kesehatan dunia terus mengingatkan pentingnya memastikan calon penerima vaksin berada dalam kondisi sehat, seperti kondisi tubuh yang harus terdehidrasi dengan baik. Le Minerale sebagai merek air mineral Indonesia mengajak masyarakat untuk tetap mempertahankan gaya hidup sehat seperti: mempertahankan asupan nutrisi dengan makan makanan yang bergizi, rutin berolahraga, serta minum air mineral yang berkualitas dan tetap menjalankan protokol kesehatan.

STARJOGJA.COM, Info – Dinas Pariwisata DIY  bekerjasama dengan Bank Indonesia, Dinas Kesehatan DIY, GIPI DIY dan Jogja Bay menyelenggarakan kegiatan  “Vaksin Wisata”  bagi  Pelaku pariwisata dan Ekonomi Kreatif DIY 2021. Kepala Dinas Pariwisata DIY Singgih Raharjo mengatakan kegiatan Vaksinasi COVID-19 ini dilakukan pada hari Jumat, 23 Juli 2021, bertempat di salah satu destinasi wisata di Sleman yakni Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark.

” Peserta dari kegiatan vaksinasi COVID-19 ini adalah 600 orang pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif yang merupakan anggota Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) DIY dan pelaku dari berbagai usaha jasa pariwisata,” katanya Jumat 23 Juli 2021.

Baca juga : Target Vaksinasi Covid-19 di Kulonprogo 335.122 Orang, Berapa Persen?

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka Optimalisasi Vaksinasi massal Covid-19 kepada para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif di DIY. Seperti kita ketahui saat ini vaksinasi di DIY berdasarkan data dari Buletin Germas.cov sudah mencapai 1.036.072 orang atau 36.0 % untuk Dosis I, dan Dosis ke 2 mencapai 409.171 atau 14,2 %. Vaksinasi wisata ini sebagai upaya mempercepat capaian masyarakat yang tervaksin khususnya di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang diharapkan mampu mengendalikan penyebaran pandemi Covid-19. Selain itu juga, vaksinasi wisata ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan diri para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif di DIY hingga pada saatnya nanti dapat menyambut wisatawan dengan standar baru.

“Dengan destinasi wisata dan pelaku pariwisata yang sudah siap tentunya juga akan meningkatkan kepercayaan dan kenyamanan Wisatawan yang akan berkunjung ke DIY karena setelah masa pendemi ini wisatawan akan cenderung mengunjungi destinasi yang benar benar siap CHSE dengan pelaku pariwisata yang telah memenuhi standar kesehatan yang memadai salah satunya telah menerima vaksin,” katanya.

Walaupun vaksinasi telah dilakukan namun namun semua pelaku usaha wisata diharuskan tetap  mematuhi protokol Kesehatan karena hanya dengan cara ini kita dapat saling membantu dan menjaga dalam  melewati tantangan di masa pendemi ini.

Bayu

Gejala Covid-19 pada Orang yang Sudah Divaksinasi Lengkap

Previous article

Pondok Pesantren Sunan Kalijaga Dukung Vaksinasi

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News