News

Kasus Covid-19 Global 20 Agustus AS Tertinggi

0
pembunuhan di Amerika Serikat
Maria Velez dari Orlando, Florida, memeluk nisan putranya Stephen di Ohio Western Reserve National Cemetery pada Memorial Day, di tengah wabah penyakit virus corona (Covid-19), di Seville, Ohio, Amerika Serikat, Senin (25/5/2020)/Antara/Reuters-Aaron Josefczyk/TM - aa.

STARJOGJA.COM, Info – Kasus Covid-19 global bertambah 715.513 kasus pada Jumat (20/8), sedangkan kasus kematian bertambah 10.847 dalam 24 jam terakhir. Berdasarkan data dari worldometers.info total kasus konfirmasi positif Covid-19 sampai dengan Jumat (20/8) pukul 07.30 WIB mencapai 210.792.055 dan kasus kematian totalnya mencapai 4.416.196.

Indonesia mencatatkan kasus kematian Covid-19 tertinggi secara global yaitu mencapai 1.492 jiwa dalam hitungan 24 jam terakhir. Hanya saja, dari segi penambahan kasus baru Covid-19 harian, Indonesia berada di posisi 13 dunia dengan tambahan kasus 22.053 pasien sehari.

Worldometers mencatat negara pertama dengan penambahan kasus positif Covid-19 tertinggi adalah Amerika Serikat. Negara itu mencatatkan kasus harian Covid-19 sebanyak 151.514 pasien dalam 24 jam terakhir.

Baca juga : Perbedaan Jumlah Kasus Covid-19 AS dan Indonesia

Di sisi lain, Amerika Serikat mencatatkan kasus kematian harian sebanyak 946 jiwa. Selain itu, India berada di posisi kedua dengan tambahan kasus positif Covid-19 harian sebanyak 37.312 pasien. Kendati demikian, kasus kematian di negara itu selama 24 jam terakhir mencapai 559 jiwa.

Adapun, kasus sembuh bertambah 532.140 dalam 24 jam terakhir sehingga total kasus sembuh global mencapai 188.728.783. Amerika Serikat tercatat sebagai negara dengan penambahan kasus sembuh tertinggi yaitu mencapai 44.827.

Kemudian disusul India dengan 37.908 kasus sembuh dan Brasil 30.057 kasus sembuh.

Sumber : Bisnis

Bayu

Fun Cards Cara Cegah Pelecehan Seksual dengan Pendidikan Seks

Previous article

Nomor Punggung 10 Messi Jatuh ke Philippe Coutinho

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News