News

 Antusiasme PTM Mahasiswa Jogja Meningkat Karena Ini

0
PTM
ilustrasi kuliah (Ist)
STARJOGJA.COM, Info –  PTM atau Perkuliahan Tatap Muka yang sudah mulai berjalan menjadikan para mahasiswa senang apalagi para mahasiswa angkatan 2020 hingga  2022 yang akan memasuki bangku perkuliahan. Setelah 2 tahun perkuliahan  daring atau online dikarenakan pandemi Covid 19 tahun ini mahasiswa antusias dengan mulai diberlakukannya perkuliahan tatap muka.

“Lebih suka kuliah offline. Antusiasnya tuh bisa ketemu teman-teman,” ujar Gabriella (21) mahasiswi  Amikom.

Perkuliahan tatap muka ini juga dirasa lebih efektif ketimbang online karena mahasiswa bisa lebih fokus untuk menerima materi dan juga bisa mempraktekan langsung materi yang telah diberikan oleh dosen. Bagi para mahasiswa angkatan 2020 dan 2021 bisa menjajal fasilitas yang tersedia di kampus dan lebih mengenal lingkungan kampus karena sejak awal kuliah mereka belum pernah belajar di kampus.

Baca juga : Pemkot Izinkan PTM 100%

“Antusias, setelah satu tahun lebih menunggu,” ujar Rifqy (20).

Namun adanya PTM ini diharapkan kampus agar benar-benar memperhatikan fasilitas tambahan di masa pandemi agar tidak terdapat cluster baru. Selain itu persiapan yang matang baik dari tenaga pengajar, staff, maupun dari mahasiswa sendiri juga diharapkan bisa lebih menunjang PTM ini agar berjalan sesuai rencana.

“Dari segi protokol sama kesadaran mahasiswa sih, lebih peduli kalau kita sudah bebas (PTM) tapi masih harus tetap waspada dan menjaga kebersihan,” imbuh Rifqy.

Penulis : Anita Nawang Asih

Bayu

PHRI DIY Sambut Baik Kelonggaran Aturan Penanganan Covid-19

Previous article

Kementerian Desa, PDTT dan UGM Kerja Sama Soal Kawasan Transpolitan

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News