News

Gempa di Cianjur, Korban Meninggal 44 Orang

0
gempa tuban
ilustrasi gempa
STARJOGJA.COM, Info – Gempa Cianjur berkekuatan 5,6 skala richter telah mengakibatkan44 orang meninggal. Bupati Cianjur Herman Suherman saat ini tengah menghitung korban dari gempa Cianjur, Jawa Barat.
“Ya saat ini sudah 44 orang,” kata Bupati Cianjur Herman Suherman saat dikonfirmasi, Senin (21/11/2022).
Herman menyebut korban meninggal akibat tertimpa bangunan.
 “Tertimpa bangunan,” katanya.
Selain itu, Herman mengatakan korban luka-luka mencapai 700 orang lebih.
“Luka-luka di atas 700 orang,” kata Herman.
 Herman mengaku belum bisa menyampaikan angka pasti ihwal total bangunan yang terdampak akibat gempa tersebut. Sebelumnya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur melaporkan 2 korban tewas akibat gempa mengguncang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat pada Senin (21/11/2022) pukul 13.21 WIB.
“Gempa bumi dengan magnitudo 5,6 dirasakan warga Jakarta dan sekitarnya. Pusat gempa berada di 10 km barat daya Kabupaten Cianjur. Dua warga meninggal dunia,” cuit BNPB Indonesia dikutip dari akun Twitter @BNPB_Indonesia, Senin (21/11/2022).
Selain dua korban tewas, Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BNPB menyampaikan bahwa gempa berkekuatan magnitudo 5,6 ini juga menyebabkan 4 orang warga lainnya mengalami luka-luka.

  

Sumber : Bisnis

Bayu

BTS, Bertengger 5 Tahun Di American Music Awards

Previous article

Piala Dunia 2022, Laga Pembuka Suporter Ekuador Viral 

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News