CulinaryFlash Info

Mengenal Baklava, Kue Manis Asal Turki

0
Mengenal Baklava, Kue Manis Asal Turki
Baklava, Kue Manis Asal Turki

STARJOGJA.COM, Baklava merupakan camilan manis berlapis asal Turki yang berisi kacang-kacangan. Setelah dipanggang, kue ini disirami sirup serta pistachio bubuk.

Sirup yang digunakan pun bermacam-macam, bisa berupa madu, air mawar, atau air bunga jeruk yang dibiarkan menyerap. Baklava memiliki beberapa varian bentuk, seperti potongan jajar genjang, segitiga dan persegi panjang.

Berasal dari Kekaisaran Ottoman, baklava menjadi hidangan penutup yang ikonik.

Sama seperti perbedaan pendapat tentang asal-usul kue baklava, sumber dari kata ‘baklava’ juga diperdebatkan. Hingga akhirnya Turkish Standards Institute merilis nama ‘baklava’ berasal dari Turki. Dalam bahasa Turki Kuno baklava disebut juga “baklagu” atau “baklagi”.

Sejarah baklava

Sejarah kelezatan baklava ini cukup kontroversial, dan sayangnya tidak didokumentasikan dengan baik. Banyak kelompok etnis seperti Yunani, Turki dan Timur Tengah mengklaim baklava sebagai milik negaranya dan membuat baklava dengan cara khasnya masing-masing.

Mengutip dari Libanaissweets, dari salah satu versi cerita yang mengklaim, Baklava berasal dari bangsa Asyur yang perkasa. Baklava telah dibuat oleh orang-orang Asiria purba sejak abad ke-8 SM.

Pada zaman dulu, baklava terbuat dari roti pipih tidak beragi dengan kacang cincang di antaranya, kemudian dibaluti madu dan dipanggang di dalam oven pembakaran kayu primitif.

Saat ini, baklava modern mengalami sejumlah perubahan sesuai dengan sejarah daerah yang terus berubah. Negara-negara bagian Timur Tengah, Mediterania Timur, Balkan, dan Kaukasia pada akhirnya memperkenalkan baklava sebagai hidangan penutup dari kerajaan Ottoman.

Kekaisaran Ottoman

Menurut sejarahnya, baklava diracik dengan sempurna selama era Kekaisaran Ottoman pada abad ke-15, tepatnya setelah menyerbu Konstantinopel atau yang sekarang dikenal Instanbul.

Selama lebih dari 500 tahun, dapur-dapur Istana Kekaisaran Ottoman di Konstantinopel menjadi pusat kuliner utama kekaisaran.

Laporan tertua tentang baklava tertulis di buku catatan dapur Istana Topkapi dari periode Fatih. Berdasarkan laporan ini, baklava dipanggang di istana pada tahun 1473.

Baklava diuraikan dari kue sederhana menjadi hidangan penutup mewah yang dinikmati orang-orang kaya. Bahkan ada kisah yang menyebutkan, seorang lelaki biasa berseru, “Aku tidak cukup kaya untuk makan baklava di rumahku.”

Sebagai hidangan penutup para sultan, baklava identik dengan kekayaan dan kecanggihan serta tradisi negara. Pada akhir abad ke-17, parade baklava mulai diselenggarakan. Sorak kemeriahan menyelimuti orang-orang Instanbul, pawai membawa nampan berisi baklava.

Hingga abad ke-19 baklava masih dianggap sebagai makanan mewah. Orang-orang memanggang baklava hanya pada acara-acara khusus seperti acara keagamaan atau pernikahan.

Seiring berjalannya waktu, banyak hal yang telah berubah. Sekarang, Anda dapat memesan baklava kapan saja dan Anda tidak perlu menjadi jutawan untuk menikmati rasanya yang enak. Anda dapat memberikan hadiah dan bingkisan baklava hanya dengan klik di aplikasi belanja online.

Baca juga : The Gorgeous 14th StarFM 101.3FM 

Pembuatan baklava

Pada dasarnya baklava adalah lapisan adonan tepung yang tidak beragi, lapisannya sangat tipis dan renyah. Didalam lapisannya, diselingi dengan campuran kacang berbumbu manis, yang meliputi kacang kenari, almond, dan pistachio.

Kue disiapkan di atas nampan besar, dan mentega cair dicurahkan di atasnya. Setelah dipanggang, semuanya direndam atau disiram dengan sirup manis wangi yang dibuat dengan madu, lemon, dan kayu manis.

Rasanya manis dan eksotis, baklava dipotong menjadi potongan-potongan kecil yang beragam seperti segitiga, jajar genjang, berlian atau persegi panjang dan kemudian didinginkan sebelum disajikan.

Penting untuk dicatat bagi Anda yang akan membuat baklava. Berdasarkan sejarahnya, baklava dihidangkan untuk para pejabat dan orang kaya, sehingga keterampilan tingkat tinggi sangat dibutuhkan.

Menjadi seorang baklava usta atau master dalam membuat baklava tidak sembarangan, kadang-kadang membutuhkan waktu yang sangat lama untuk belajar membuat adonan setipis mungkin.

Baca juga : Star Insight Oktober 2023

NewJeans Tembus 500 Juta Streaming di Spotify Lewat Single “Ditto”

Previous article

Beyonce Rilis Lagu Kejutan “My House”

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Culinary