Kota JogjaNewsWisata

GL Zoo Hadirkan Kebun Binatang di Plaza Ambarrukmo

0
GL zoo

STARJOGJA.COM, JOGJA – GL Zoo Hadirkan Kebun Binatang di Plaza Ambarrukmo.  Gembira Loka Zoo – GL Zoo tahun ini memasuki usia ke-70. Kebun binatang ini tumbuh makin menarik bagi masyarakat. Sebagai Puncak rangkaian acara peringatan HUT ke 70 tahun, Gembira Loka Zoo – GL Zoo mengadakan kegiatan pameran Pesona Gembira Loka.

Andi Joko Purnomo, Kabag promosi dan edukasi Gembira loka – GL zoo mengatakan Kegiatan ini dibuka untuk umum dan gratis bertempat di Plaza Ambarrukmo pada tanggal 7-10 Desember 2023.

“Pameran ini merupakan pameran kebun binatang yang pertama di Indonesia yang diadakan di dalam mal.Tema Pesona Gembira Loka diangkat untuk menceritakan perjalanan GL Zoo selama 70 tahun,” jelas Andi.

Event ini dilakukan selain untuk membentuk brand awareness Gembira Loka sebagai kebun binatang modern dab selalu berbenah, juga untuk memberikan kesan pada masyarakat jika pengelola selalu Mengupayakan menjadi kebun binatang yang lebih baik dari waktu ke waktu.

” Di Pesona Gembira Loka pengunjung bisa melihat GL Zoo dulu seperti apa dan sekarang seperti apa. Pengunjung bisa juga merasakan pengalaman baru berinteraksi dengan hewan,” lanjut Andi.

Melalui momen pameran Pesona Gembira Loka ini, GL Zoo menghadirkan seluruh aspek kebun binatang di dalam Mal. Diantaranya rekreasi edukatif dengan membawa satwa dari berbagai zona, Presentasi dan Edukasi Satwa – PES, photobooth satwa.

” Ada juga Zona interaksi, keeper talk dan feeding time, special activity di mana anak-anak dapat menjadi dokter cilik, ahli gizi satwa cilik, maupun keeper cilik,” terangnya.

Tropmed UGM : Lidah Buaya Menaikkan Taraf Hidup Masyarakat

Previous article

SATRIA-1 Milik Indonesia Siap Beroperasi

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja