FeatureKab Bantul

KPU Bantul Gelar PSU dan PSL di 14 TPS

0
daftar pemilih tetap bantul
KPU Bantul sedang melipat surat suara (starjogja.com)

STARJOGJA.COM, Bantul – KPU Bantul gelar PSU atau Pemungutan Suara Ulang dan Pemungutan Suara Lanjutan (PSL) di 14 TPS Sabtu 27 April 2019 besok. Ketua KPU Bantul Didik Joko Nugroho mengatakan KPU Bantul gelar PSU dan PSL mulai jam 7 pagi.

“Mulai jam 7 pagi akan melakukan 12 PSU dan PSL di dua TPS. Kita sudah kumpulkan semua penyelenggara pemilu. SDM kami sudah persiapkan sebaik mungkin,” katanya kepada Starjogja 101,3 FM Jumat (26/4/2019).

Didik mengatakan saat ini pihak KPPS sudah mengirimkan suarat undangan mencoblos atau C6. Kesiapan dari sisi logistik juga sudah terlihat baik untuk kebutuhan PSU atau PSL di Bantul.

Baca Juga : KPU Bantul Ajak Memilih Lewat Pemilu Colour Run

“Persiapan yang lain terkait dengan sisi keamanan Polri dan TNI bisa berjalan dengan lancar,” katanya.

Sesuai aturan sebelumnya PSU di Bantul akan dimulai sejak jam 7 Pagi. Penghitungan suara baru dilakukan setelah jam 1 siang.

“Kami pastikan suara ulang karena proses adminitratif tidak sesuai regulasi di dalam 17 April masih tercatat di 12 PSU KTP di luar Bantul tanpa mengurus pindah memilih padahal regulasi KTP yang bisa mencoblos adalah KTP setempat,” katanya.

9 Hydrant Kampung Fokus Pemkot Jogja

Previous article

Partai Solidaritas Indonesia Tenggelamkan PPP di Jogja

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Feature