Flash InfoLifestyle

Royal Iftar Gathering Dekatkan The Ambarrukmo Dengan Para Mitra

0
kiblat fesyen muslim

STARJOGJA.COM,JOGJA – Menyambut dan turut bersuka cita dalam bulan suci Ramadhan 1439, kawasan terintegrasi The Ambarrukmo yang terdiri dari tiga properti unggul di kelasnya; Royal Ambarrukmo Yogyakarta, Plaza Ambarrukmo dan Grand Ambarrukmo Yogyakarta,  menjadi tuan rumah untuk “Royal Iftar Gathering” – gelaran acara berbuka puasa serta silaturahmi hangat bersama klien, rekanan dan  komunitas di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo, 18 Mei 2018.

Pada “Royal Iftar Gathering”, kuliner-kuliner pilihan yang terinspirasi langsung dari resep Jawa Dwipa serta ragam rasa Nusantara besutan tim kuliner yang dipunggawai Executive Chef John Fredi Tarigan dalam tajuk “KAMPOENG DJAWI”, hadir menjadi bagian pengalaman bersantap malam istimewa.

Kemeriahan acara berbuka puasa di awal bulan Ramadhan 1439 H bersama The Ambarrukmo, makin lengkap dengan suguhan pagelaran busana khas Ramadhan dan Syawalan teranyar dari desainer ternama “Ariesanthi” yang dibawakan oleh luwesnya sembilan karyawan dan karyawati dari ketiga properti ini. Tak ketinggalan “Royal Iftar Gathering” juga hadir dengan banyak door prize dan grand prize menarik persembahan dari Royal Ambarrukmo, Plaza Ambarrukmo dan Grand Ambarrukmo.

Selama bulan Ramadhan 1439 H, The Ambarrukmo meracik banyak promo, program dan gelaran menarik bagi para tamu dan customer tercinta. Royal Ambarrukmo Yogyakarta memboyong kembali pengalaman kuliner buka puasa ekslusif dalam 3 konsep yaitu; Ramadhan Village IDR 135.000 nett di The Royal Restaurant, Kampoeng Djawi IDR 99.000 nett di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo, dan Punika Iftar IDR 40.000 di Punika Deli. Penawaran istimewa “PAY 4 DINE 5” dan diskon kartu kredit tertentu sebesar 15%, juga jangan sampai dilewatkan.

Pusat perbelanjaan keluarga Plaza Ambarrukmo pun menghadirkan event bertemakan Ramadhan dengan tajukGlorious Celebration “The Everlasting Ramadhan” pada 31 Mei hingga 4 Juni 2018 di Atrium Plaza Ambarrukmo. Dalam rangkaian event Ramadhan ini, customer dapat menyaksikan acara menarik diantaranya Morocco Fashion Showcase, Tanoura & Sufi Whirling Dance, Hijab Community Meet Up, Kids Modeling Competition, Nasyid Performance dan lain sebagainya.

Plaza Ambarrukmo juga akan mengadakan Late Night Sale seluruh tenant pada tanggal 2 Juni 2018 dengan disc. up to 50% dengan special guest star, Jaz yang terkenal dengan single “Dari Mata” dan “Teman Bahagia”. Bagi pemegang Plaza Ambarrukmo Shopping Card (PASC) dapat mengikuti program hadiah Hourly Shopping Surprise serta Top Spender dengan berbagai hadiah menarik mulai dari Jewelry, Gadget, Shopping Voucher dan masih banyak lagi. Pada hari tersebut juga akan dilaksanakan pengundian  program PASC Shoptacular Rewards dengan grand prize Mercedes – Benz GLC.

Tidak hanya itu, Grand Ambarrukmo Yogyakarta juga kembali berinovasi menyajikan sesuatu yang istimewa, yaitu paket berbuka puasa, ‘Ramadhan Nang Omah’ yang merupakan Bahasa Jawa yang memiliki arti ‘Ramadhan di Rumah’.Tema yang diangkat kali ini ingin menciptakan suasana berbuka puasa seperti di rumah sendiri dengan menu masakan yanglezat, sehingga dapat memanjakan lidah para tamu selama bulan Ramadhan. Hidangan ini disajikan di The SamaraRestaurant yang terletak di lantai lobi Grand Ambarrukmo Yogyakarta.

Sajian allyoucaneat ini ada setiap hari selama bulan Ramadhan, mulai tanggal 17 Mei 2018 sampai dengan 14 Juni 2018, pukul 17:00 hingga 21:30 WIB. Suasana berbuka juga akan menjadi nyaman karena diiringi live music dengan alat musik gambus sehingga dapat menciptakan suasana hangatseperti berada di rumah sendiri. Ini sesuai dengan tagline restoran yaitu, “For Your Eating Experience and Enjoyment”.

Para tamu dapat mencicipi semua makanan yang disajikan hanya dengan membayar IDR 98.800 nett per orang.Perpaduan berbagai menu ala Indonesia dan Timur Tengah yang terkenal lezat serta menggoda ini sangat cocok untuk dinikmati bersama keluarga, kerabat, dan teman-teman karena ada spesial promo “Buy 5 Get 6”. Selain itu, akan mendapatkan gratis Air Zam Zam untuk 30 orang pertama yang melakukan reservasi.(den)

Tahun Ini, Pemkot Jogja Bangun Hidran di 6 Kampung

Previous article

Polisi Bantah Ada Penangkapan Perempuan Bercadar di Bantul

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info