Kota JogjaNews

Jumlah Kunjungan Wisatawan Asing Pada Mei 2019 Turun

0
gawai wisatawan
Ilustrasi wisatawan asing ( FOTO : Vikra Jati)

STARJOGJA.COM.JOGJA – BPS DIY mencatat terjadi penurunan jumlah kunjungan wisatawan asing pada Mei 2019. Penurunan terbesar berasal dari kunjungan wisatawan asing asal Malaysia.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) DIY, Johanes De Britto Priyono mengatakanJumlah kunjungan wisatawan mancanegara atau wisman ke Daerah Istimewa Yogyakarta melalui pintu masuk Adi Sutjipto pada Mei 2019 turun 32,99 persen dibanding jumlah kunjungan pada April 2019, yaitu dari 9.980 kunjungan menjadi 6.688 kunjungan.

” Jika dibandingkan dengan Mei 2018,jumlah kunjungan wisman Mei 2019 mengalami penurunansebesar 30,22 persen,” jelas Priyono, dalam keterangan tertulisnya kepada Starjogja.com, Selasa ( 02/07)

Sepuluh negara asal wisatawan mancanegara yang mendominasi kunjungan ke Daerah Istimewa Yogyakarta pada periode Januari hingga Mei 2019 yaitu Malaysia, Singapura, Tiongkok, Jerman, Perancis, Amerika Serikat, India, Jepang, Inggris, dan Australia. Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara dari sepuluh negara tersebut mencapai 78,70 persen dari jumlah seluruh kunjungan wisatawan mancanegara ke Daerah Istimewa Yogyakarta selama Januari hingga Mei 2019.

Pada Bulan Mei 2019 terjadi penurunan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara sebesar 32,99 persen dibandingkan dengan bulan sebelumnya. Dari sepuluh besar negara dengan tingkat kunjungan terbanyak tersebut, hampir seluruhnya mengalami penurunan tingkat kunjungan.

” Penurunan paling besar berasal dari Malaysia sebesar 49,43 persen, diikuti oleh Australia dan Inggris dengan penurunan berturut-turut sebesar 45,34 persen dan 37,39 persen. Meskipun demikian, kunjungan wisatawan dari Perancis mengalami kenaikan yaitu sebesar 5,36 persen,” lanjutnya.

Sementara itu, Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel bintang di Daerah Istimewa Yogyakarta Bulan Mei 2019 sebesar 34,69 persen, mengalami penurunan sebesar 28,06 poin dibandingkan TPKbulan sebelumnya yang tercatat 62,75 persen. TPK hotel non bintang sebesar 19,68 persen, mengalami penurunan sebesar 11,04 poin dibandingkan TPK Bulan April 2019.

” Rata-rata lama menginap tamu di hotel bintang pada Bulan Mei 2019 mencapai angka 1,69 hari dan hotel non bintang mencapai 1,48 hari,” tutup Priyono.

Sleman dan Kulonprogo Capai Universal Health Coverage (UHC)

Previous article

Maudy Ayunda Kamu & Kenangan, Kisah Habibie Ainun

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja