News

BJ Habibie Dirawat di RSPAD, Biaya Ditanggung Pemerintah

0
Patung dan taman B.J. Habibie
Presiden Joko Widodo (kiri) menyambut Presiden ketiga RI BJ Habibie (kanan) di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (24/5/2019). Dalam pertemuan tersebut BJ Habibie mengucapkan selamat atas terpilihnya kembali Presiden Joko Widodo untuk periode 2019-2024 berdasarkan hasil rekapitulasi KPU, serta berpesan agar proses pemilu tidak membuat bangsa pecah dan menghambat pembangunan. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/WSJ.

STARJOGJA.COM, Info – Pemerintah melalui Kementerian Sekretariat Negara menjamin biaya perawatan Presiden Indonesia ke-3 Bacharuddin Jusuf atau BJ Habibie di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta.

Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara Setya Utama menyatakan pemerintah menanggung biaya perawatan mantan Presiden sesuai UU No.7/1978 tentang Hak Keuangan/Administratif Presiden dan Wakil Presiden Serta Bekas Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.

Di samping itu, Setya mengatakan sesuai ketentuan Peraturan Presiden No.18/2018 tentang Dokter Kepresidenan, Habibie dapat dirawat di rumah sakit rujukan utama seperti RSPAD atau rumah sakit rujukan pembantu seperti Rumah Sakit TNI Angkatan Udara.

Baca Juga : Maudy Ayunda Kamu & Kenangan, Kisah Habibie Ainun

“Pak BJ Habibie dirawat di RSPAD,” katanya di Istana Kepresidenan kepada jaringan Informasi Bisnis Indonesia, Senin (9/9/2019).

Setya mengatakan pihaknya mendapatkan kabar dari Tim Dokter Kepresidenan bahwa kondisi Habibie kini telah membaik. Setya mengatakan 44 dokter kepresidenan yang menangani Habibie.

Dari 44 orang itu, menurut Setya, 34 orang di antaranya merupakan tim panel ahli seperti ahli jantung, ahli otak dan sebagainya. Sementara itu, 10 dokter lainnya merupakan dokter pribadi Presiden dan Wakil Presiden yang melekat.

“Kami akan mengcover (menjamin) semua pembiayaan terkait itu. Karena sesuai dengan undang-undang dan Perpres yang berlaku kita menjamin semua biaya perawatan Presiden maupun mantan Presiden beserta keluarganya,” kata Setya.

Seperti diketahui, Habibie kini sedang dirawat di RSPAD. Habibie adalah mantan Presiden Indonesia yang masih hidup dan berusia paling tua pada saat ini yaitu 83 tahun.

Ini 3 Kunci Sukses Kembali Akur Pasca Konflik Dengan Orang Dekat

Previous article

Sutradara Livi Zheng Adukan Tiga Media ke Dewan Pers

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News