Sport

Arsenal vs Liverpool di Community Shield Titik Balik Arteta

0
Arsenal vs Liverpool
Arsenal's Mikel Arteta celebrates after scoring a penalty against Everton during their English FA Cup quarter final soccer match at the Emirates stadium in London March 8, 2014. REUTERS/Toby Melville (BRITAIN - Tags: SPORT SOCCER)

STARJOGJA.COM, Info – Ajang Community Shield Arsenal vs Liverpool pada Sabtu (29/8/2020) mulai pukul 22.30 WIB menjadi pembuktian manager Arsenal Mikel Arteta. Setelah menyabet juara Piala FA (Football Associations) kini ajang pembuka musim liga primer Inggris melawan juara musim lalu.

Menjelang laga tersebut, pelatih kepala Arsenal Mikel Arteta menyebut kemenangan melawan Liverpool di fase akhir Liga Primer musim 2019–2020 menjadi titik balik perjalanan The Gunners musim lalu.

Baca Juga : Arsenal Juara FA Cup 14 Kali

Oleh karena itu tentu Arteta berharap timnya bisa tampil sama baiknya ketika kembali menghadapi Liverpool di ajang Community Shield selaku penanda bermulanya sepak bola Inggris musim 2020–2021.

“Saya pikir itu memang menjadi pondasi kepercayaan diri bahwa kami bisa menantang tim-tim hebat dan mengalahkan mereka,” kata Arteta seperti dilansir laman resmi Arsenal pada Jumat (28/8/2020).

“Juga soal keyakinan selalu ada jalan untuk menang, sebagaimana kami perlihatkan ketika melawan Manchester City dan Chelsea. Tetapi jika ditilik ulang itu memang menjadi titik balik musim lalu,” ujarnya.

Kemenangan Arsenal 2–1 atas Liverpool di Emirates dalam laga pekan ke-36 Liga Primer Inggris 2019–2020 mengejutkan mengingat lawannya lebih diunggulkan sebab sudah berstatus juara.

Hanya 4 hari berselang, Arsenal kembali membalikkan prediksi ketika menyingkirkan Manchester City di semifinal Piala FA guna mempersembahkan kekalahan perdana The Citizens di kompetisi piala domestik Inggris sejak 2017.

Tren positif itu berlanjut ketika Arsenal menundukkan Chelsea di final guna memantapkan diri sebagai tim tersukses di Piala FA dengan 14 kali juara.

Arteta mengakui kondisi fisik dan mental para pemainnya cukup bagus meski harus mengawali musim 2020–2021 hanya 3 pekan setelah musim sebelumnya berakhir.

“Sebetulnya tidak sulit karena kami menyukai pekerjaaan ini walaupun terkadang kami perlu waktu melakukan refleksi dan mengalihkan perhatian sejenak dari sepak bola,” kata pelatih asal Spanyol itu.

“Saya pikir kami sudah melakukannya, walaupun tidak selama biasanya, tapi itu cukup dan sepertinya para pemain dalam kondisi bagus baik secara fisik maupun mental. Kami siap. Tak ada pilihan lain, ada trofi yang bisa dimenangi Sabtu besok,” lanjut Arteta.

Liverpool dan Arsenal sama-sama mengumpulkan 15 kali kemenangan Community Shield. Arsenal terakhir menang pada 2017, sedangkan Liverpool 2006. Hanya Manchester United yang lebih banyak dari kedua tim itu dalam memenangti trofi Community Shield yakni 21 kali.

Sumber : Antara

Bayu

Bandara Internasional Yogyakarta Sudah Layani 3 Juta Penumpang

Previous article

Gotrek, Sopir Truk di Film Tilik yang Beneran Sopir

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Sport