News

Mahasiswa Kembali Demo Omnibus Law di Benderan UGM

0
demo omnibus law
demo omnibus law di bunderan UGM (M Hadi)

STARJOGJA.COM, Info – Mahasiswa dari berbagai macam kampus yang ada di Yogyakarta kembali menggelar demo terhadap pengesahan RUU Omnibus Law oleh DPR. Aksi ini juga untuk memperingati 1 tahunnya Jokowo-Ma’ruf amin menjabat sebagai Presiden dan Wakil Presiden.

Humas dari Aliansi Rakyat Bergerak ( ARB ) Lusi mengatakan bahwa demo Omnibus Law mereka hari ini tidak ada bedanya dengan aksi mereka kemarin dengan tuntutan ARB masih sama. Yaitu meminta dewan rakyat menciptakan keadilan dan kesejahteraan pada masyarakat Indonesia.

” Kami disini sebagai masyarakat Indonesia melanjutkan perjuangan kami untuk menyuarakan mosi tidak percaya kami kepada negara ,” kata Lusi selaku Humas Aliansi Rakyat Bergerak, Selasa, ( 20/10/20 ).

Baca juga : Demo Ricuh, PKL Malioboro Terpaksa Tutup

ARB sendiri meminta semua masyarakat bersatu untuk mendukung berdirinya Dewan Rakyat agar demokrasi di Indonesia berdiri setegak-tegaknya. Ia mencontohkan salah satunya kasus hukum yang terjadi di wilayah Papua Barat.

Sooal kemungkinan gagal uji materi terhadap Dewan Rakyat ini, Lusi menjawab ARB sendiri tidak percaya dengan uji materi yang dilakukan oleh pihak manapun. Menurutnya rakyat tetap terus menginginkan berdirinya Dewan Rakyat.

” ARB menyuarakan ini atas mosi tidak percaya, kami tidak percaya pada Perppu, kami tidak percaya produk hukum yang dihasilkan bangsa ini ,” Ujar Lusi.

Terkait banyaknya rakyat sipil yang membentangkan banner menolak aksi massa di Yogyakarta, Lusi beranggapan itu hal yang wajar. Sebab, aksi kemarin membuat fasilitas umum dirusak dan itu merupakan bentuk dari aspirasi rakyat.

” Hal itu merupakan sebuah bentuk kemarahan dari masyarakat kepada pelaku anarkis, kami juga bersama teman-teman aksi yang lain juga marah namun kepada pemerintah atas kerusakan-kerusakan alam yang telah mereka buat, ” kata Lusi.

Dalam pantauan di lokasi, aksi massa kali ini diwarnai beberapa aksi pertunjukkan seperti bernyanyi, orasi, dan tarian.

Penulis : Muhammad Hadi Fathoni

Bayu

Tim Nasional U-19 Ikut Turnamen Toulon di Prancis

Previous article

Taman Wisata Puspo Gading Idola Baru di Bantul

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News