Flash InfoLifestyle

Ayo Ikuti Lomba Vlog Cerita Slemanku

0

STARJOGJA.COM,SLEMAN – Pemkab Sleman mengajak masyarakat untuk ikut berbagi cerita tentang kecintaan pada Kabupaten Sleman mulai dari lokasi dan atraksi dengan ciri khas Sleman yaitu kuliner, bentang alam, wisata desa, wisata bangunan kuno, seni tradisi, kerajinan tangan, kebiasaan unik atau acara adat melalui Lomba video pendek (vlog) dengan durasi 60 detik.

Lomba ini gratis untuk umum dengan Tanggal produksi atau pengambilan video dibatasi pada Bulan Januari – Mei 2018.Alat produksi bebas namun Karya Video merupakan karya asli, bukan karya orang lain atau plagiat.

Posting video pada akun Instagram masing-masing dengan me-mention @mcsleman sampai dengan 13 Mei 2018 pukul 24.00 WIB. Peserta wajib posting video hasil karyanya di media sosial Instagram masing-masing dengan tag ke @mcsleman @kominfo_sleman @kabarsleman dan menyertakan hashtag #CeritaSleman #Sleman #KabarSleman #HUT102Sleman.

Wajib mencatumkan tulisan atau mengucapkan di akhir video kata kata “Ini Cerita Slemanku / Dirgahayu Kabupaten Sleman” .Keputusan dewan juri adalah mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

Akan dipilih 1 video pemenang favorit dan 3 video pemenang terbaik (terbaik I, II dan III). Pemenang favorit ditentukan dari jumlah like terbanyak. Peserta dapat mempromosikan videonya untuk memperoleh like dari netizen.

Hadiah
Terbaik I : Rp2.500.000
Terbaik II : Rp2.000.000
Terbaik III : Rp1.500.000
Favorit : Rp1.500.000

(DEN)

Pemerintah Diminta Kerja Cepat Dorong Kinerja Kredit Berorientasi Ekspor

Previous article

Piala Dunia 2018: Tiket Spanyol Vs Portugal Diborong Suporter Amerika Serikat

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info