CulinaryFlash Info

Mie Des Kuliner Unggulan Pundong Bantul

0
mie des pundong
FOTO : Pemkab Bantul

STARJOGJA.COM, BANTUL – Mie Des Kuliner Unggulan Pundong Bantul. Berbekal dari Juara 1 Lomba Masak Mie di tahun 2019, Wiji Lestari warga Dusun Tulung Srihardono Pundong Bantul, mampu menciptakan mie des dengan cita rasa khas.

Mie Des Bu Mantan ini Beda dengan mie des yang selama ini kita kenal dan kita nikmati . Inovasi mie des dari Wiji Lestari atau di kenal sebagai Bu Mantan ini, mendapat sambutan hangat dari pencinta kuliner khususnya mie des.

Pemburu kuliner mie des “ Bu Mantan” dapat menjumpainya di Dusun Tulung sebelah Timur Lapangan Tulung Srihardono dengan fasilitas tempat parkir yang luas dengan beberapa gasebo yang unik, juga menyediakan ruang meeting pendopo yang memadai dan representative serta wifi gratis, Miedes Bu Mantan mulai buka dari jam 10.00 pagi sampai jam 10.00 malam.

Menurut Wiji Lestari, owner Mie Des Bu Mantan lain daripada yang lain karena disediakan dengan varian buah dan sayur, ada rasa buah naga, rasa wortel dan selada. Tidak sampai di situ, pengunjung juga bias memesan Mie Jawa dan Ingkung.

“ Usaha yang ditekuni sejak setahun yang lalu ini berkembang pesat, sejumlah tokoh penting daerah dan masyarakat komunitas sering bertandang di sini, “ katanya.

Ia mengatakan mie des ini berbahan utama singkong,karena mudah didapat dan aman untuk kesehatan.

“ Miedes makanan unggulan khas Pundong ini berbahan utama singkong ,yang mudah untuk didapatkan di sekitar kita. Singkong diolah diambil patinya , pati inilah yang merupakan bahan untuk dijadikan miedes yang tidak menggunakan zat kimia jadi aman untuk kesehatan, “ tambah Wiji Lestari.

SUMBER : https://www.facebook.com/bantulkab

Cegah Corona, DMI Siapkan 2 Juta Botol Karbol untuk Masjid

Previous article

Kopi Suroloyo Pikat Pemain Juventus Mateo

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Culinary