CulinaryFeatureKab Bantul

Rekomendasi Kuliner Bantul yang Wajib Dinikmati

0
Rekomendasi kuliner Bantul
Menu andalan Depot Setiawan (foto Endang Pudjiastuti)

STARJOGJA.COM, Bantul – Rekomendasi kuliner Bantul ala Starjogja.com pertama dengan sajian bebek yang diolah ala tradisional dengan sambal khas yang dipertahankan selama dua dekade oleh Bebek Goreng Umar Plenteng.

Bebek Umar Plenteng telah hadir menghiasi kuliner legendaris di DIY sejak 1996 yang terletak di Baran, Srigading, Sanden, Bantul. Warungnya buka pukul 10.00 hingga 22.00.

“Kami menyediakan bebek goreng sebagai menu utama dalam rumah makan ini. Bebek tersebut disajikan bersama sambal terasi dan sambel bawang, tidak lupa ditambah lalapan berupa timun, daun papaya rebus dan kemangi,” ujar Umar Plenteng, sang pemilik warung, Minggu (15/8/2018).

Baca Juga : Nikmatnya Sambal Kopi di Waroeng Ereng-Ereng

Umar bercerita bebek goreng di warungnya dimasak dengan bumbu tradisional tanpa penyedap rasa. Hal itu yang kemudian membuat bebeknya menjadi terkenal dan menarik wisatawan yang berkunjung ke Bantul. Untuk menu bebek goreng paha atau dada dijual dengan harga Rp25.000 per porsi (mungkin berubah) sudah lengkap dengan nasi, sambal dan lalapan.

Nuansa tradisional makin lengkap karena warung makan ini terletak di perdesaan dan halaman menghadap sawah. Selain bebek goreng, rumah makan ini menyediakan ayam goreng, entok goreng dan rica-rica.

Rekomendasi kuliner Bantul lainnya ada di Depot Setiawan di Jl. Wonosari KM 7, Mantup, Banguntapan, Bantul bisa menjadi pilihan saat berburu kuliner khususnya menu Bihun Goreng.

Lokasinya berada di pinggir jalan Wonosari tidak jauh dari simpang Ringroad Wonosari. Anda hanya perlu jalan ke arah Gunungkidul sekitar 600 meter ketemu simpang Sekarsuli terus maju sekitar 200 meter lokasinya ada di sisi kiri jalan atau sebelah utara.

Sekilas Depot Setiawan memang tampak sederhana namun ketika mencicipi rasanya bisa dikatakan juara. Menariknya disini bisa melihat langsung aksi koki atau chefnya memasak lengkap dengan baju kebesarannya dan topi putih menjulang tinggi.

Tempat makan dengan kebisingan jalan raya membuat sensasi sendiri. Terlebih aksi kokinya yang cukup akrobatik membuat pengunjung mendapat pemandangan berbeda.

Menu andalan lainnya seperti Fuyung Hai, Sup, Magelangan, Cap Cay, Pak Lay, Saus Mentega dan Nasi Goreng Sayuran. Warungnya buka dari jam 16.00 WIB – 24.00 WIB dengan range harga mulai dari 18 ribu-an.

Waroeng Ereng-Ereng

Dusun Ngreco, Desa Seloharjo, Kecamatan Pundong di Waroeng Ereng-Ereng menyediakan kuliner unik sambal kopi. Saya harus melewati jalur perbukitan yang berkelok-kelok dan cukup curam. Warung ini berada sekitar 400 meter dari objek wisata Gua Jepang di Desa Seloharjo.

Cukup mudah menembus warung ini, sebelum gua yang berada di ujung bukit, terdapat Sendang Surocolo dengan dua pohon besar berusia puluhan tahun. Dari sendang tersebut, hanya perlu melewati jalan menurun yang curam sekitar 50 meter saja, warung ini yang memang berada di perbukitan ini telah terlihat.

Suasana sejuk dan teduh langsung menyambut saya sesampainya di warung. Sego Sangit Sambal Kopi menjadi andalannya selain beberapa menu lainnya seperti Ayam Buntel Bumbu Ingkung, Wedang Ereng-Ereng, dan Wedang Kahyangan. Sego Sangit Sambal Kopi ini merupakan paket makan dengan menyajikan nasi bakar, ayam panggang, sayur, dan tentu sambal kopi yang khas.

Gudeg Manggar

Gudeg Manggar mungkin akan bertanya – tanya, apa gudeg manggar dan seperti apa rasanya?. Salah satu kuliner tradisional yang menjadi favorit keluarga Keraton Yogyakarta adalah gudeg manggar ini juga jadi rekomendasi kuliner Bantul.

Gudeg Manggar adalah gudeg yang berbahan baku bunga kelapa yang masih muda. Tidak seperti gudeg yang berbahan baku nangka, gudeg manggar memiliki rasa khas, lebih gurih dan padat. Gudeg manggar menjadi kuliner langka karena bahan bakunya yang tidak banyak ada, sehingga berburu dan menemukan kuliner ini layaknya petualangan yang patut dicoba.

Jika penasaran dengan kenikmatan Gudeg Manggar ini, anda bisa langsung menuju Desa Mangir di Bantul. Salah satu warung terkenal yang menjajakan gudeg manggar adalah Warung Bu Jumilan. Warung ini berada di pinggir jalan Srandakan Bantul km 8 sehingga cukup mudah untuk ditemukan.

Libur Lebaran 2019, Gunungkidul Turunkan Target

Previous article

Kring Serse Antisipasi Kejahatan Saat Lebaran

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Culinary