Kota JogjaNews

Imbas Banjir Jakarta, 6 KA Terlambat Datang

0
KA Tambahan
Ilustrasi Penumpang Kereta api

STARJOGJA.COM, JOGJA – Imbas Banjir Jakarta, 6 KA Terlambat Datang. Perjalanan sejumlah kereta api lintas selatan dari arah Jakarta menuju Jogja dan Solo mengalami keterlambatan akibat banjir.

Manager Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta Eko Budiyanto mengatakan ada 6 KA terlambat tiba di Jogja ataupun Solo .

” Data per jam 12.30 ada 6 KA yang terimbas banjir Jakarta. KA itu berangkat dari Stasiun Gambir dan Stasiun Senen,” jelas Eko saat dihubungi Star Jogja , Selasa (25/02).

Ia mengatakan area jalur rel yang terimbas di antaranya beberapa titik stasiun Daop 1 Jakarta dan Depo Lokomotif Jatinegara sehingga berdampak terhadap gangguan dan keterlambatan perjalanan kereta api jarak jauh, baik yang diberangkatkan dari Stasiun Gambir, Stasiun Jakarta kota maupun Stasiun Pasar senen.

” Rata -rata kereta itu mengalami keterlambatan selama dua jam. Kereta yang terlambat diantaranya adalah Fajar utama Solo, Taksaka , Argo dwipangga dan Gajah wong,” jelasnya.

Menurut Eko, untuk perjalanan ke arah Jakarta tidak mengalami kendala. Semua kereta berangkat sesuai jadwal.

“Hingga kini seluruh tim PT KAI (Persero) terus melakukan pemantauan kondisi di lintas untuk dapat memastikan keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api di sejumlah area jalur rel yang terdampak banjir,” katanya.

Bisnis.com memberitakan Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Bencana Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Agus Wibowo mengungkap sudah ada sekitar 81 titik genangan yang dilaporkan masyarakat Jakarta. Masyarakat diimbau terus memantau atau melapor bila melhat ada genangan di ghttp://petabencana.id,

“Hingga pukul 5.45 WIB makin banyak yang lapor. Bahkan di Jaksel genangan sampe setinggi 127 cm,” ujarnya ketika dikonfirmasi Bisnis, Selasa (25/2/2020).

Mendagri Minta Budaya Amplop Dihilangkan

Previous article

Pembina Pramuka Dijerat Pasal Kelalaian

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja