Kab SlemanNews

HOSEL: Bistro dengan Driving Range pertama di Jogja

0
driving range

STARJOGJA.COM,SLEMAN – HOSEL: Bistro dengan Driving Range pertama di Jogja. Bermula dari hobi dan keresahan akan stigma bahwa golt hanya diminati oleh kalangan tertentu saja yang mendorong untuk membuat sebuah driving range dengan segmentasi anak muda. Menyatukan hobi dengan mempertimbangkan peluang usaha, bahwa konsep Bistro dengan fasilitas Driving Rangebelum ada di jogja itulah yang mendorong Hosel (Bistro and Driving Range) tercipta.

Indah Pattipeilohy, Chief Executive Officer (CEO) Hosel menjelaskan Hosel dibangun di atas tanah kurang lebih 2 Ha. Hosel diharapkan mampu memenuhi ekspektasi kosumen akan idealnya sebuah driving range. Untuk mendukung konsep in, Hosel menjadikan Bistro sebagai inti usaha dan membangun Golf Academy sebagai sub-usaha.

” Mempunyai arti nama “penyambung”, kata Hosel diambil dari connector / poros antara kepala golf (club head) dengan tongkat (stick) golf itu sendiri.Harapannya suatu hari “Golf bisa dinikmati oleh semua kalangan” tidak hanya sekadar tagline,”jelasnya.

Fasilitas di Driving Range yang dimiliki Hosel adalah 2 ruang VVIP dengan masing-masing 2 bay, 1 rang VIP dengan 2 bay, 18 bay regular, kamar mandi beserta locker room untuk laki – laki dan perempuan, penyewaan stick golf, coaching clinic, dan tentunya caddy.

” Selama periode Private Opening Ceremony, Hosel menawarkan promo membership yang terbatas hanya untuk 100 orang pertama. Membership single dan Membership family yang memiliki validasi selama satu tahun terhitung dari tanggal 30 May 2022, dengan aneka benefit,”lanjutnya.

Ia mengatakan ada Diskon 20% untuk setiap transaksi food and beverages, selected item, Penambahan bola hanya dikenakan biaya Rp. 25.000, – per 100 bola. Dibanderol dengan harga Rp. 3.500.000,- untuk Single Membership dan Rp. 8.000.000,- untuk Family Membership dengan perbandingan untuk regular charge tamu Driving Range, Rp.100.000,- per 100 bola dan Rp 50.000,- per 50 bola.

Dengan dibuatnya rangkaian acara ini, diharapkan bisa sedikit memberikan angin segar akan konsep bisnis baru yakni, Bistro dengan fasilitas Driving Range pertama di Jogja yang nantinya tidak hanya menjadi sarana hiburan namun mampu menjadi pilihan utama, menjadi titik temu untuk menjalin dan menjaga kedekatan dengan keluarga, teman, maupun relasi bisnis.

” Hingga pada akhirnya, suatu hari nanti Hosel mampu menjadi pelopor Bistro and Driving Range Terbaik di Indonesia, khususnya di Jogja,”tutupnya.

Mitra BUMDes Amarta Desa Pandowoharjo Sleman

Previous article

Pembukaan Pasar Beringharjo Malam Hari Diperpanjang

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kab Sleman