Kota JogjaNews

Wisatawan Gembira Loka Zoo pada Libur Lebaran Ini Tak Seramai Tahun Lalu

0

Berdekatannya jarak liburan antara libur Lebaran dan libur sekolah dinilai menjadi pemicu turunnya kunjungan wisatawan ke sejumlah objek wisata di Jogja.

Rendahnya kunjungan wisatawan di momen libur panjang kali ini cukup dirasa oleh para pengelola Kebun Binatang Gembiraloka.

Humas Gembira loka Zoo (GL Zoo), Khrisyanto Agung Wibowo membenarkan kondisi turunnya tingkat kunjungan wisatawan di kebun binatang ini. Khrisyanto memaparkan, liburan sekolah seolah membuat orang tua harus berhemat, karena kemungkinan pertimbangannya adalah kebutuhan untuk anak yang akan mendaftarkan sekolah cukup banyak.

Khrisyanto menambahkan, puncak libur Lebaran pada Sabtu (9/7/2016) semula diprediksi akan menarik banyak kunjungan ke tempat wisata ini. Namun, kenyataannya kunjungan ke kebun binatang ini tercatat hanya berkisar di angka 20.000 pengunjung.

“Ada penurunan antara 20 persen sampai 30 persen. Tahun lalu saja, pada hari ketiga Lebaran, jumlah kunjungan bisa mencapai 30.000 pengunjung. Namun, pada hari ketiga dan keempat, hanya berkisar 20.000 pengunjung saja,” ujar Khrisyanto kepada Harian Jogja, Sabtu (16/7/2016).

Terkait indikasi penurunan kunjungan sebagai akibat semakin beragamnya destinasi wisata yang ditawarkan DIY, Khrisyanto tidak mengamini hal ini. Pasalnya, setiap objek wisata memiliki segmentasi yang berbeda. Penurunan kunjungan ini bahkan, diakuinya juga tampak pada jumlah kunjungan wisatawan ke Jogja pada libur Lebaran dan sekolah tahun ini.

Sensasi Baru, Taman Bambu di Atas Air ala Sermo

Previous article

Masih Ditemukan Siswa Baru Bawa Kresek

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kota Jogja