Flash InfoTechno

Wow, Megaphone Ini Tidak Bisa Menerjemahkan

0

Sebuah inovasi teknologi tengah dikembangkan untuk mendukung penyelenggaraan Olimpiade 2020 di Tokyo. Megaphone canggih yang dapat menerjemahkan bahasa Jepang ke dalam tiga bahasa asing tengah diteliti.

Dikutip dari Mirror, Senin (5/9/2016), alat yang diproduksi Panasonic ini memberikan kesempatan kepada pengguna untuk leluasa berbicara dengan bahasa jepang. Adapun suara yang dikeluarkan tidak hanya terdengar keras tetapi langsung diterjemahkan ke dalam tiga bahasa asing, yakni Inggris, Korea dan Tiongkok.

Megaphone ini dikembangkan untuk mengantisipasi peningkatan wisatawan asing. Media setempat menyatakan alat ini menjadi “senjata rahasia Jepang”. Alat ini disebut-sebut juga bermanfaat saat terjadi bencana.

ANN News mengunggah video mengenai penggunaan alat ini. Tepatnya saat sejumlah pekerja berlatih mitigasi bencana. Alat ini membantu untuk menerjemahkan ke dalam bahasa asing mengenai kemungkinan korban luka. Megaphone juga dapat dimanfaatkan di bandara atau sistem transportasi lain yang dirasa ramai.

Tokyo berencana menunjukkan inovasi teknologi canggih kepada petonton Olimpiade 2020. Berkat teknologi ini, orang-orang menjuluki acara tersebut sebagai “Olimpiade Masa Depan”.

Pemerintah setempat menganggarkan 400.000 miliar yen atau Rp50 triliun untuk mendukung acara ini. Sejumlah stadion di negara tersebut juga diperbaiki agar dapat menampung 80.000 orang.

Robot juga akan dipersiapkan dan memegang peranan penting dalam kompetisi tersebut. Rencana robot akan membantu masalah transportasi, petunjuk arah dan penerjemah.

90% SPBU Sedia Pertalite, Permintaan Premium Behasil Ditekan

Previous article

Ini Cara Kontrol Makan Anda

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Flash Info