Kab GunungkidulNews

Jasa Penggilingan Daging Raup Omzet Jutaan Rupiah

0

Pengusaha penggilingan daging di Kabupaten Gunungkidul meraih peningkatan pendapatan selama hari raya kurban. Pasalnya, moment tahunan tersebut membuat omset pendapatan mereka mencapai Rp5,6 juta dalam sehari.

Salah seorang pengusaha penggilingan daging di kompleks Pasar Argosari, Wonosari, Kuncoro mengatakan, jumlah permintaan penggilingan daging terus mengalami lonjakan dalam tiga hari perayaan hari raya kurban.

Pihaknya mengaku dapat menggiling daging dalam jumlah hingga 1,4 ton dalam satu hari. Dibandingkan hari-hari biasa, penggilingan daging miliknya tersebut hanya melayani permintaan tiga hingga empat kuintal saja.

 

Meski mengalami lonjakan jumlah permintaan masyarakat untuk pelayanan menggiling daging, Kuncoro memilih untuk tidak menaikan biaya jasa penggilingan. Untuk satu kilogram daging dipatok Rp4.000.

Hal tersebut diakuinya sudah sesuai dengan kebutuhan operasional untuk menggerakkan tiga mesin penggiling miliknya. Kuncoro mengatakan, antrian panjang permintaan pelayanan menggiling daging oleh masyarakat sudah menjadi momen tahunan. Bahkan dikatakannya konsuumen tak hanya berasal dari Gunungkidul saja, namun banyak berasal dari Jogja.

Usahanya tersebut pun membuka pelayanan lebih awal dan tutup lebih larut dibanding hari biasa. Sejak Senin (12/9/2016) lalu Kuncoro membuka penggilingan daging miliknya pukul 03.00 WIB dini hari dan tutup pada pukul 22.00 WIB. Untuk itu, Ia pun telah menyiapkan pegawai tambahan untuk melayani masyarakat yang datang berjubel setiap harinya. Mayang Nova Lestari/JIBI/Harian Jogja |

 

128 Unit Trans Jogja, Rencana Dioperasikan 2017

Previous article

Masyarakat Diminta Awasi Rekam Jejak Calon Walikota

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *