Kab GunungkidulNews

Nelayan Baron Panen Tongkol

0

Starjogja.com, Jogja – Bagi para pecinta ikan tongkol, anda bisa berburu ikan tongkol di Pantai Baron. Setelah mengalami peceklik sepanjang awal 2017 ini, kini Nelayan Pantai Baron, Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari dapat sedikit sumringah. Pasalnya kini panen hasil tangkapan ikan terutama jenis tongkol cukup melimpah.

Penurunan gelombang air laut beberapa pekan terakhir membuat aktivitas nelayan di Pantai Baron lebih leluasa. Koordinator SAR Satlinmas Korwil II Gunungkidul, Marjono mengatakan setelah sebelumnya banyak nelayan yang tak berani melaut karena gelombang tinggi, kini hampir semua nelayan telah beraktivitas seperti biasa. Dan bersamaan dengan musim ikan migrasi, hasil tangkapan nelayan juga melimpah.

Dilansir dari Harianjogja.com, Marjono mengatakan, nelayan memang biasa menangkap tongkol saat malam hari. Terlebih ikan tongkol hitam memang sering muncul malam hari pada rentang Juli hingga Agustus. Namun untuk tahun ini, musim tongkol maju lebih awal tak seperti tahun lalu. (AM)

Puluhan Ibu hamil di Bantul kekurangan gizi

Previous article

Ada gangguan atmosfer, DIY 2 hari diguyur hujan

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *