NewsNusantara

Lion Air : Pesawat Yang Jatuh Laik Operasi

0
kecelakaan boeing
Ilustrasi Pecahan Badan pesawat ( FOTO : Basarnas)

STARJOGJA.COM, JAKARTA – Pesawat Yang Jatuh Laik Operasi. Capt. Bhavye Suneja, Pilot Lion Air yang jatuh disebut memiliki jam terbang lebih dari 6.000 jam terbang. Lion air menyebut Pesawat yang jatuh dinyatakan laik operasi.

Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro dalam keterangan tertulis, Senin (29/10/2018) menyebutkan Pesawat mengangkut 178 penumpang dewasa, satu penumpang anak-anak dan dua penumpang bayi.

” Dalam penerbangan ini ada tiga pramugari sedang pelatihan dan satu teknisi.Pesawat ini buatan 2018 dan baru dioperasikan oleh Lion Air sejak 15 Agustus 2018. Pesawat dinyatakan laik operasi,” tegas Danang.

Baca Juga : Tim SAR Temukan Beberapa Puing Lion Air Yang Jatuh

Pesawat dikomandoi Capt. Bhavye Suneja dengan copilot Harvino bersama enam awak kabin atas nama Shintia Melina, Citra Noivita Anggelia, Alviani Hidayatul Solikha, Damayanti Simarmata, Mery Yulianda, dan Deny Maula. Menurutnya, Kapten pilot sudah memiliki jam terbang lebih dari 6.000 jam terbang dan copilot telah mempunyai jam terbang lebih dari 5.000 jam terbang

Lion air mengaku sangat prihatin dengan kejadian ini dan akan berkerjasama dengan instansi terkait dan semua pihak

” Lion air membuka crisis center di nomor telepon 021-80820000 dan untuk infomasi penumpang di nomor telpon 021-80820002,” tutup Danang.

Sleman City Hall Concert Hadirkan Letto dan Anji

Previous article

Ini Persiapan Jelang Pembukaan Sekaten

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in News