Kab SlemanNews

Long Weekend Paskah Bawa Berkah Bagi Industri Wisata Sleman

0
wisata sleman
wisata Goa Jepang Kaliurang

STARJOGJA.COM.SLEMAN –  Long weekend paskah bawa berkah bagi industri wisata Sleman. Jumlah wisatawan naik signifikan dibandingkan dengan hari biasa. Peningkatan jumlah kunjungan mencapai 25-30 persen.

Kepala Dinas Pariwisata Sleman Sudarningsih, menyebut obyek wisata utama masih jadi primadona.Wisata candi dan wilayah Kaliurang masih jadi magnet kunjungan ke wilayah Sleman.

” Wisata candi masih terbanyak. Demikian juga dengan obyek wisata kaliurang.
Data dari obyek desa wisata dan daerah wisata baru belum masuk semua, ” jelasnya pada Star Jogja FM, Selasa Siang ( 24/04).

BACA JUGA : Dinpar Sleman Dukung Peningkatan SDM Kepariwisataan

Menurutnya, obyek wisata Breksi dan Lava Bantal juga mendapatkan limpahan pengunjung di libur Paskah kemarin.

” Tebing Breksi kemarin dalam sehari bisa didatangi 15- 20 ribu wisatawan,” terangnya.

Ning menyebutkan wisatawan domestik masih mendominasi kunjungan ke Sleman. Ia pun menegaskan pemda Sleman terus mendorong perbaikan layanan dari pengelola obyek wisata bagi mereka yang datang.

” Masih didominasi wisatawan domestik. wisatawan mancanegara tidak banyak karena memang belum musim libur,” jelasnya.

ACT Bagikan Ribuan Makanan Gratis di Ramadhan

Previous article

Mapagama Gelar Pendakian “Ekspedisi Putri Tanah Minang”

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Kab Sleman